Thursday, February 16, 2012

Pukis

Pukis juga merupakan kue khas Indonesia. Kue ini mirip dengan kue wafel. Variasinya bermacam-macam, biasanya diatasnya diberi taburan meses coklat, keju, atau kacang. Berikut resep nya :

Bahan:
- 3 butir telur ayam
- 75 gr gula halus
- 150 gr tepung terigu
- 1 sendok teh gist
- 3 sendok makan air hangat
- 180 cc santan kental, direbus dan didinginkan
- sedikit margarin









Cara membuat:
  1. Telur dan gula dikocok sampai mengembang
  2. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil terus dikocok
  3. Setelah merata, masukkan gist yang sudah direndam dalam air suam-suam kuku, kemudian aduk pelan hingga rata
  4. Tuangkan santan sedikit demi sedikit sambil diaduk
  5. Adonan tadi didiamkan selama 4-5 jam supaya adonan mengembang
  6. Panaskan cetakan kue pukis yang telah diolesi minyak diatas bara arang (api)
  7. Setelah panas isilah cetakan dengan adonan
  8. Panggang hingga matang
  9. Keluarkan kue dari cetakan dan olesi dengan margarin
  10. Taburi meses coklat diatasnya.
  11. Siap disajikan

No comments:

Post a Comment